Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Widget HTML #1

Tempat Wisata di Lombok | Lombok Travelling


Lentera8.com | Welcome to Lombok, Selamat datang di Lombok. Siapa yang tidak kenal dengan pulau Lombok?. Pulau yang berada di Provinsi Nusa Tenggara Barat ini sangat terkenal hingga mancanegara karena keindahan yang dimilikinya. Lombok  merupakan tempat destinasi wisata yang sangat Indah dan diburu oleh orang-orang dalam dan luar negeri untuk berliburan. Pulau yang dimiliki Indonesia ini menyajikan banyak wahana baru di dunia traveling membuat anda terpesona akan kekayaan alam dan keindahan yang dimilikinya. Berikut ini beberapa tempat wisata di lombok yang wajib anda kunjungi supaya anda tidak selalu penasaran cuma melihat image yang dimiliki pulau seribu masjid ini dari luar saja.

1. Taman Wisata Gunung Rinjani | Lombok
Wisata Gunung Rinjani | Lombok
Tempat ini banyak sekali peminatnya, bukan sekedar pemandangan biasa namun Gunung Rinjani ini memiliki keunikan tersendiri. Wisata di Gunung Rinjani ini menyuguhkan segara kecil atau di sebut dengan segara anak. Unik sekali karena terletak di atas permukaan gunung yang sangat tinggi tersebut. Tempat ini bisa di jangkau setelah melewati berbagai bebukitan terjal yang bisa di daki oleh banyak orang. Tertarik dengan wisata gunung rinjani? Jangan lupa kalau ke Lombok Kunjungi tempat yang satu ini ya.

2. Pantai Kuta | Lombok
Tempat Wisata Pantai Kuta Mandalika | Lombok
Siapa sih yang tidak pernah dengar dengan pantai kuta?. Eh jangan salah maksud ya, ini bukan Pantai Kuta di Bali, di Lombok juga ada nama pantai Kuta. Pantai yang berlokasi di Lombok ini sangat indah dengan air pantainya yang tenang dan pasir putih menghampar luas di pinggirnya. Wisata yang berlokasi di Desa Kuta, Kecamatan Pujut, Kabupaten Lombok Tengah, Pantai Kuta membentang luah sepanjang +7,2 Km. Tidak hanya berhiaskan pasir putih dan birunya laut, pantai ini juga dihiasi oleh sebuah bukit di bagian baratnya yang indah juga.


Bukit ini dinamakan dengan sebutan Bukit Mandalika Lombok. Nama ini sejatinya merupakan nama seorang putri raja yang dikisahkan konon menurut sejarah bahwa sang putri melarikan diri  ke bukit dan melompat ke laut untuk menghindari kejaran seorang pangeran yang hendak meminangnya. Di tempat itupun sekarang di rayakan tahunan yang diberi nama "Pestival Bau Nyale". Al kisah ini pun kemudian menjadi cerita rakyat setempat yang beredar dan melekat dalam sejarah budaya sasak. Dari Bukit Mandalika itu, bentang Pantai Kuta dapat terlihat dengan jelas dan indah. Dengan airnya yang begitu jernih, terumbu karang pun tampak jelas terlihat sungguh menakjubkan, meski dilihat dari ketinggian di Bukit Mandalika tersebut. Penasaran Jangan lupa mampir kesini ya kalau ke Lombok.

3. Wisata Gili Trawangan | Lombok
Tempat Wisata Gili Trawangan | Lombok
Tiga gili yang sejajar di Lombok ini siapa sih yang tidak kenal. Gili ini yang paling terkenal di Lombok, Ya namanya Gili Trawangan. Gili Trawangan ini adalah Gili yang Terakhir terjauh dari Daratan Pulau Lombok. Gili ini sangat full peminat dari dalam dan luar Negeri. Artis papan ataspun pernah berkunjung di Gili ini seperti Ammar Zoni dan Irish bella, tempat ini dulu dijadikan tempat berbulan madu mereka berdua karena keindahan alam eksotisnya yang memukau di tambah dengan sunset. Pokoknya full eksotis lah disini.

4. Wisata Alam Air Terjung Sendang Gile | Lombok
Wisata Air Terjun Sendang Gile | Lombok
Wisata air terjun sendang gile ini merupakan objek wisata yang terletak dekat dengan pintu masuk pendakian ke Wisata alam Nasional Gunung Rinjani. Kira-kira cukup berjalan kaki menempuh waktu sekitar 15 menit. Berlokasi cukup dekat dengan Pintu masuk Ke Taman Nasional Gurung Rinjani. Air terjun Sendang Gile ini banyak dikunjungi oleh Wisatawan asing yang hendak ingin masuk ke Taman Nasional Gunung Rinjani.

5. Wisata Pantai Semeti | Lombok
Wisata Pantai Semeti | Lombok
Pantai Semeti ini berlokasi di Desa Mekar Sari Kecamatan Praya Barat. Pantai semeti ini berbeda dengan pantai-pantai lainnya. Pantai ini tersusun atas bebatuan yang membentang sepanjang bibir pantai tersebut. Pantai Semeti ini sangatlah indah dengan susunan bebatuan alami membentang luas. Tempat ini banyak diminati oleh para pemancing lokal untuk menangkap ikan dengan cara memancing dan karena tempatnya yang strategis di huni oleh banyak model dan macam ikan serta kekayaan alam dasar laut lainnya disini. Tertarik kesini? Jangan lupa bawa kail pancingnya ya.

6. Air Terjung Benang Kelambu | Lombok
Wisata Air Terjung Benang Kelambu | Lombok
Wisata air terjun benang kelambu ini merupakan wisata alam bahari yang dilestarikan oleh masyarakat sekitar. Lokasi Wisata ini bertempat di Aik Bukak Kecamatan Batukliang Utara Lombok Tengah. Kok bisa namanya benang kelambu ya? Ya namanya sangat unik kan, sama dengan Kondisi tempat wisatanya. Air yang mengalir ke bawah dari hutan yang sangat lebat terhempas oleh daun daunan yang tumbuh lebat di area tebing yang tinggi tersebut. Wisata Air Terjun Benang Kelambu ini di tempuh dari Benang Setokel yang berada satu jalur di bawah bukit tersebut, Jika anda ingin mengunjungi Objek wisata Benang Kelambu ini anda tinggal naik saja dari benang setokel ke perbukitan di Atas benang stokel tersebut. Setelah anda menempuh hutan kopi dan palawija dan perjalanan sekitar 30 menit maka anda akan disuguhkan dengan pemandangan alami air Terjun Benang Kelambu. (al)




Post a Comment for "Tempat Wisata di Lombok | Lombok Travelling"